Page 101 - ETNOFARMAKOLOGI Tumbuhan Obat Asli Kalimantan Tengah
P. 101
Jarak Pagar (Jatropha curcas L)
Sumber. pintarsain.blogspot.com dengan nama daerah Jarak
Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Embryophta
Kelas : Spermatopsida
Ordo : Malpighiales
Famili : Euphorbiaceae
Genus : Jatropha
Spesies : Jatropha curcas
Khasiat empiris
Khasiat empiris dari daun Jarak Pagar adalah untuk mengobati sakit perut. Cara
penggunaannya dengan merebus daunnya kemudian air rebusannya diminum. Selain itu
daun jarak pagar dipercaya masyarakat sebagai obat indikasi luka atau panu.
Studi pustaka
Metabolit sekunder yang terkandung didalam daun dan ranting tumbuhan jarak adalah
isovitexin, vitexin, apigenin dan flavanpoid. Selain itu daun jarak mengandung senyawa
aktif dimer yang merupakan turunan dari triterpine alcohol dan 2-flavonoid glikosida (Syah
Alam, 2006). Kemampuan utuk merusak membrane bakteri dikarenakan sifat lipofilik yang
dimiliki oleh senyawa flavonoid. Hal ini terjadi karena senyawa flavonoid berikatan dengan
Etnofarmakologi Tumbuhan Obat Asli Kalimantan Tengah | 88
Rezqi Handayani & Nurul Qamariah