Page 11 - Iklim Komunikasi Organisasi
P. 11

sasaranya. Komunikator dapat juga berarti tempat berasalnya
                               sumber komunikasi.
                           2.  Message (pesan atau berita)
                               Message  (pesan)  adalah  berita  yang  disampaikan  oleh
                               komunikator  melalui  lambang-lambang,  pembicaraan  gerakan
                               dan sebagainya.  Message  bisa berupa gerakan, sinar,  suara,
                               lambaian  tangan,  kibaran  bendera  atau  tanda-tanda  lain,
                               dengan interpretasi yang tepat akan arti dan makna tertentu.
                           3.  Channel (media atau sarana)
                               Channel  (saluran)  adalah,  sarana  tempat  berlalunya  pesan
                               yang  disampaikan  oleh  komunikator  kepada  komunikan,
                               saluran tersebut meliputi :
                               a. Pendengaran (lambang berupa suara)
                               b. Penglihatan (lambang berupa sinar, pantulan, atau lambing)
                               c. Penciuman (lambang berupa wangi-wangian/bau-bauan)
                               d. Rabaan (lambang berupa rangsangan rabaan)

                                Jadi  secara  keseluruhan  saluran  bisa  berupa  radio,  televisi,
                           telephon, Koran, majalah, dan lain-lain.
                           1.  Komunikan (penerima berita)
                               Komunikan  adalah  objek  atau  sasaran  dari  kegiatan
                               komunikasi  atau  orang  yang  menerima  pesan  atau  lambang.
                               Dapat berupa individu, keluarga, maupun masyarakat.
                           2.  Efek (effect)
                               Efek adalah tanggapan, seperangkat reaksi komunikasi setelah
                               menerima pesan.

                                  Frank E.X. Dance (Sendjaja dkk, 2014) menemukan adanya
                           15  (lima  belas)  komponen  konseptual  pokok.  Berikut  adalah
                           gambaran  mengenai  kelima  belas  komponen  tersebut  disertai
                           dengan contoh -contoh definisinya.






                           4                                       Iklim Komunikasi Organisasi
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16