Page 15 - Iklim Komunikasi Organisasi
P. 15

tersebut  terdapat  dalam  unsur-unsur  seperti  nada  suara.
                           Kebanyakan dari pesan itu--dan dapat dikatakan bahwa jenis pesan
                           ini  adalah  pesan  yang  penting-penting--  dikomunikasikan  lewat
                           kinesik,  atau  kombinasi  dari  isyarat,  postur,  ekspresi  wajah,
                           pakaian, dan bahkan bau.


                           Indikator Komunikasi

                                  Adapun indikator-indikator komunikasi menurut  Muhammad
                           (Usman, 2019) adalah sebagai berikut :
                           1.  Keterbukaan  (opennes)  merupakan  sikap  jujur,  rendah  hati,
                               dan adil didalam menerima pendapat orang lain.
                           2.  Empati  (empathy)  adalah  kemampuan  untuk  memahami
                               perasaan orang lain dan kesanggupan untuk menempatkan diri
                               dalam keadaan orang lain.
                           3.  Dukungan  (support)  adalah  suatu  bentuk  kenyamanan,
                               perhatian,  penghargaan,  ataupun  bantuan  yang  diterima
                               individu  dari  orang  yang  berarti,  baik  secara  perorangan
                               maupun kelompok.
                           4.  Rasa  positif  (positiveness)  Bersikap  positif  baik  ketika
                               mengemukakan  pendapat  atau  gagasan  yang  bertentangan
                               maupun  gagasan  yang  mendukung,  karena  rasa  positif  itu
                               sudah  dengan  sendirinya  mendukung  proses  pelaksanaan
                               komunikasi  yang  efektif  5.  Kesamaan  (equality)  yaitu  siap
                               menerima anggota komunikasi lain sama atau setara.

                                  DeVito  (Zuhara,  2015)  Komunikasi  interpersonal  yang  baik
                           setidaknya  memiliki  lima  indikator  yaitu  keterbukaan  (openness),
                           empati (empathy), sikap mendukung (supportiveness), sikap positif
                           (positiveness), dan kesetaraan (equality).






                           8                                       Iklim Komunikasi Organisasi
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20