Page 23 - ETNOFARMAKOLOGI Tumbuhan Obat Asli Kalimantan Tengah
P. 23
Jawa
Etnis Jawa merupakan etnis terbesar kedua di Kalteng dengan jumlah 478.393 atau
21,67% dari populasi Kalteng. Di beberapa kabupaten, seperti Kotawaringin Barat dan Pulang
Pisau, etnis Jawa adalah penduduk mayoritas. Orang Jawa di Kalteng umumnya berprofesi
sebagai petani, pegawai, TNI/Polri, pedagang makanan dan pekerja tambang/sawit. Kesenian
Jawa seperti kuda lumping, reog, wayang kulit dan bahasa Jawa masih bertahan di kantong-
kantong transmigrasi di Kalteng. Besarnya proporsi orang Jawa di Kalteng karena banyaknya
transmigrasi asal Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur yang masuk ke Kalteng.
Sumber. id.wikipedia.org
Gambar 8. Busana Adat Kotawarigin Barat Yang Dipengaruhi Busana Pengantin Banjar
Baamar Galung Pancar Matahari
Etnofarmakologi Tumbuhan Obat Asli Kalimantan Tengah | 11
Rezqi Handayani & Nurul Qamariah