Page 54 - Public Service
P. 54
d. Struktur Birokrasi Struktur Birokrasi Edward III adalah
mechanisme kerja yang dibentuk untuk mengelola
pelaksanaan sebuah kebijakan. Yang menekan
diperlukannya Standar Operasional Prosedur (SOP) yang
mengatur tata aliran pekerjaan di antara para pelaksana,
terlebih jika pelaksanaan program melibatkan lebih dari
satu intitusi.
3. Model Implementasi Kebijakan Marilee S. Grindle
Grindle (Mubarok et al., 2020) memperkenalkan
pendekatan implementasi kebijakan yang disebut Implementasi
sebagai Proses Politik dan Administratif. Implementasi
kebijakan adalah proses umum dari tindakan administratif yang
dilakukan oleh pemerintah atau sektor swasta dalam mencapai
tujuan tertentu. Model yang diperkenalkan oleh Grindle
menggambarkan proses pengambilan keputusan yang dilakukan
oleh berbagai aktor berdasarkan program yang telah dicapai atau
interaksi para pengambil keputusan dalam konteks politik
administratif. Ciri penerapan kebijakan ini adalah interaksi
antara pembuat kebijakan, pelaksana kebijakan, dan pengguna
kebijakan dalam model yang interaktif. Ada dua variabel yang
mempengaruhi implementasi kebijakan publik dimana kedua
variabel tersebut dapat menjadi parameter keberhasilan
implementasi suatu kebijakan. Parameter-parameter tersebut
adalah sebagai berikut:
a. Proses kebijakan, yaitu melihat kesesuaian implementasi
kebijakan dengan desain yang mengacu pada tindakan
kebijakannya; dan
b. Pencapaian Tujuan Kebijakan, yaitu dengan melihat dua
faktor yang meliputi dampak terhadap masyarakat baik
secara individu maupun kelompok dan tingkat perubahan
47