Page 31 - ETNOFARMAKOLOGI Tumbuhan Obat Asli Kalimantan Tengah
P. 31
Klasifikasi (pengelompokan) adalah cara yang
digunakan untuk memilah dan mengelompokkan makhluk
hidup menjadi golongan atau unit tertentu. Tujuan dari
klasifikasi yaitu mempelajari, membandingkan dan
memermudah dalam mengenali karekteristik suatu
makhluk hidup. Membandingkan berarti mencari
persamaan dan perbedaan sifat atau ciri pada makhluk
hidup.Klasifikasi ilmiah dipelopori oleh ahli biologi
Carolus Linnaeus yang mengelompokkan makluk hidup
menurut kesamaan sifat fisik yang dimiliki. Gambar @. Carolus Linnaeus
Kegiatan klasifikasi dan identifikasi merupakan tugas utama llmu Sistematika atau
Taksonomi Tumbuhan. Dalam ilmu taksonomi yang merupakan cabang dari ilmu biologi hal
yang dipelajari adalah melakukan identifikasi terhadap keberadaan makhluk hidup baik yang
hidup sampai saat ini maupun mkahluk hidup yang dulu pernah ada. Ilmu ini mempelajari
bagaimana cara menidnetifikasi, mendeskripsikan, mengklasifikasi serta menentukan
hubungan kekerabatan dari satu jenis tumbuhan. Berdasarkan penelitian ilmiah yang telah
dilakukan tumbuhan obat yang berkhasiat sebagai obat telah diketahui mengandung senyawa
kimia atau metabolit sekunder yang mempunyai aktivitas farmakologis dalam menyembuhkan
suatu penyakit, memiliki fungsi biologis tertentu, dan mampu melindungi tumbuhan dari
ancaman serangan serangga serta jamur.
Indonesia kaya akan keragaman flora karena 60% dari jumlah spesies tumbuhan di
dunia ada di Indonesia. Penggunaan tumbuhan sebagai obat sudah diketahui sejak adanya
budaya. Berdasarkan daya yang ada sebanyakh 9.606 spesies tumbuhan berkhasiat obat yang
digunakan dalam proses penyembuhan berbagai macam jenis penyakit. Selain itu penggunaan
tumbuhan obat dapat meningkatkan peluang ekonomi, memberikan manfaat yang besar bagi
lingkungan dan social budaya di msayarakat.
Klasifikasi didefinisikan sebagai sebuah proses yang dilakukan mengelompokkan semua
tumbuhan yang ada hingga dapat dibuat menjadi takson secara teratur dengan mengikuti aturan
hierarki. Urutan klasifikasi tumbuhan/tanaman obat dari tingkat tertinggi ke terendah (yang
sekarang digunakan) adalah :
Kingdom/kerajaan
Divisio (tumbuhan)
Etnofarmakologi Tumbuhan Obat Asli Kalimantan Tengah | 19
Rezqi Handayani & Nurul Qamariah