Page 68 - Evaluasi Pembelajaran
P. 68

atau  pernyataan,  dan  bagian  jawaban  angket  yang
                     umumnya berupa tempat kosong atau titik-titik.
                     Angket  terbuka  digunakan  untuk  memperoleh
                     jawaban  deskriptif  dan  mendalam  dari  responden,
                     misalnya  tentang  pendapat,  pandangan,  dan  kritik
                     terhadap sesuatu. Dalam konteks pengukuran sikap,
                     angket  terbuka  digunakan  untuk  mendapatkan
                     gambaran tentang latar belakang sikap yang dimiliki
                     responden,  atau  mengapa  responden  bersikap
                     demikian. Dengan demikian, angket bentuk ini tidak
                     dimaksudkan  untuk  diberikan  skor  tertentu,  tetapi
                     untuk  mendapatkan  gambaran  mendalam  tentang
                     sikap  tersebut.  Dalam  konteks  tersebut,  kita  tidak
                     menggunakan       istilah   pengukuran      tetapi
                     menggunakan istilah evaluasi.
                     Beberapa kelebihan angket terbuka antara lain:

                      - Relatif  mudah  menyusun  pertanyaan  atau
                        pernyataannya.

                      - Dapat  mengukur  aspek-aspek  afeksi  secara
                        mendalam.
                      - Responden  memiliki  kebebasan  waktu  dan
                        keadaan untuk mengisi angket.
                      - Responden     lebih   bebas    mengungkapkan
                        pendapat  dan  kritik,  serta  mendeskripsikan
                        keadaannya.
                     Adapun beberapa kelemahannya antara lain:
                      - Jumlah pertanyaan angket terbatas.
                      - Relatif  sulit  memberikan  skor terhadap  jawaban
                        responden.
                      - Proses  koreksi  dan  analisis  jawaban  responden
                        cenderung memerlukan waktu dan tenaga.
                      - Hasil  analisis  terhadap  jawaban  responden
                        cenderung subyektif dan dipengaruhi oleh faktor
                                                                     57
   63   64   65   66   67   68   69   70   71   72   73