Page 192 - BK PRIBADI SOSIAL Biblioterapi, Melalui Kisah Pribadi Diasah
P. 192

Hikmah dari Kehilangan





                  Belajarlah.. bahwa setiap kali kita merasa kehilangan,
                  sesungguhnya apa yang kita tangisi tidak benar-benar
                hilang, karena pada saat yang tidak akan kita sangka, kita
                 akan mendapatkan hikmah dari rasa kehilangan tersebut.


               P
                   ada  suatu  masa,  di  sebuah  pedesaan  China,  hidup
                   seorang  pria  tua  dan  keluarganya.  Pria  tersebut
               mengolah  sebuah  kebun  dan  memiliki  beberapa  hewan
               peliharaan,  salah  satu  peliharaannya  adalah  seekor  kuda
               jantan.  Suatu  ketika,  kuda  yang  dimiliki  pria  tua  tersebut
               hilang. Beberapa tetangga mengatakan sempat melihat kuda
               tersebut  berlari  melewati  batas  daerah  yang  tidak  boleh
               dilewati oleh warga desa. Pria tua itu menjadi sedih, tetapi
               dia mengatakan, "Tidak apa, barangkali kejadian ini bukan
               sesuatu yang buruk dan siapa tahu akan datang sesuatu yang
               baik."

                   Setelah hari berganti hari, pada malam hari, pria tua itu
               dikejutkan  dengan  suara  kuda.  Dia  langsung  bangkit  dan
               melihat  ke  arah  luar  rumah,  tampak  kudanya  yang  hilang
               telah kembali dan membawa seekor kuda betina entah milik
               siapa  yang  menjadi  pasangannya.  Tentu  saja  seperti
               peraturan di desa itu, kuda yang tidak diketahui pemiliknya
               atau liar akan menjadi milik mereka yang menemukan. Para
               tetangga  memberi  selamat  pada  pria  tua  yang  telah
               mendapatkan  kembali  kudanya  serta  tambahan  satu  kuda
               secara cuma-cuma.


                                         181
   187   188   189   190   191   192   193   194   195   196   197