Page 8 - Belajar & Pembelajaran
P. 8

HAKIKAT BELAJAR DAN PEMBELAJARAN


              Setelah  mempelajari  isi  dan  menyelesaikan  tugas-tugas  bab  ini,  Anda
          diharapkan dapat:
          1.  Menunjukkan adanya gejala belajar dan pembelajaran,
          2.  Menjelaskan ciri-ciri umum belajar menurut pendapat ahli,
          3.  Menjelaskan langkah-langkah pembelajaran menurut ahli,
          4.  Membedakan tujuan pembelajaran dan belajar, dan
          5.  Mendinamiskan belajar dan pembelajaran.

          A.  BELAJAR DAN PEMBELAJARAN
              Pak  Ahmat  adalah  wali  kelas  tiga  di  suatu  SMP.  Ia  juga  mengajar
          matematika kelas satu sampai kelas tiga. Pada minggu pertama tahun ajaran
          2013/2014  ia  masuk  ke  kelasnya.  Ia  mengemukakan  pesan  sebagai  berikut.
          “Anak-anak sekarang kamu kelas tiga. Ingat, pesan Bapak dikelas satu: Siswa
          SMP  belajar  selama  enam  semester.  Belajar  di  SMP  berarti  menyiapkan  diri
          untuk melanjutkan pelajaran ke SMA, ke sekolah kejuruan, atau mau bekerja di
          masyarakat. Sekarang kita memasuki semester kelima. Pada semester keenam
          akan ada Ujian Nasional (UN). UN jatuh pada bulan Mei. Kamu sekalian hanya
          mempunyai  waktu  belajar  selama  sepuluh  bulan  lagi.  Siapa  yang  mau
          melanjutkan  ke  SMA?  Siapa  yang  akan  ke  SMK,  atau  sekolah  kejuruan  lain?
          Siapa  yang  akan  mencari  kerja?  Semuanya  harus  ingat  yang  dituntut  adalah
          lulusan SMP yang bermutu, berdisiplin, dan sanggup belajar apa saja. Aturlah
          jadwal belajarmu di rumah! Mari kita berjanji, bahwa semua murid kelas III b
          ini, lulus dengan nilai tinggi. Yang ingin ke SMA dapat diterima semuanya. Yang
          ingin  ke  SMK,  sekolah  kejuruan  lain  diterima.  Yang  ingin  bekerja,  juga
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13