Page 160 - Pengembangan Paradigma Kompetensi Mengajar Guru PKn SD Era Industri 4.0
P. 160
dan menemukan informasi, (2) kecakapan mengolah informasi dan
mengambil keputusan, serta (3) kecakapan memecahkan masalah
secara kreatif. Kecakapan ini telah diakomodasi pada ketrampilan
intelektual kewarganegaraan.
Kecakapan interpersonal mencakup :
1. kecakapan komunikasi dengan empati,
2. kecakapan bekerjasama. Berempati, sikap penuh pengertian dan
seni komunikasi dua arah, perlu ditekankan karena
berkomunikasi bukan sekedar menyampaikan pesan, tetapi isi
dan sampaianya pesan disertai dengan kesan baik, dan
menumbuhkan hubungan yang harmonis. Kecakapan ini
terutama telah terakomodasi dalam aspek berinteraksi dari
ketrampilan partisipasi kewarganegaraan.
Kecakapan akademik, yang sering kali juga disebut kemampuan
berpikir ilmiah. Kecakapan ini meliputi : (1) identifikasi variabel, (2)
merumuskan hipotesis, dan (3) melaksanakan penelitian. Kecakapan
ini basisnya ada pada ketrampilan intelektual kewarganegaraan dan
partisipasi kewarganegaraan (memantau, dan mempengaruhi
kebijakan publik) yang dalam PBK terutama dikembangkan
memalui metode inkuiri.
Kecakapan vokasional, seringkali disebut pula dengan ketrampilan
kejuruan, artinya ketrampilan yang dikaitkan dengan bidang
pekerjaan tertentu yang terdapat di masyarakat. Pada dasarnya
melalui pengembangan ketrampilan kewarganegaraan yang meliputi
ketrampilan intelektual dan ketrampilan partisipasi dan karakter
152