Page 94 - Model Pembelajaran Kwu-Kop
P. 94

Bisnis dan Manajemen yang kebanyakan hasil produksinya berupa
            barang  jasa,  sangatlah  tepat  apabila  memanfaatkan  Koperasi
            sebagai wahana praktik pembelajaran kewirausahaan.
                  Laporan  Rapat  Anggota  Tahunan  (RAT)  KPRI  ”KELUARGA
            SEHATI” SMKN-2 dan Laporan Koperasi “KARYA MANDIRI” SMK
            YPSEI Palangkaraya dapat dilihat pada Lampiran 1.
                  Berdasarkan data dari pembelajaran kewirausahaan dan data
            dari  hasil  analisis  terhadap  angket  kebutuhan  kompetensi
            pembelajaran kewirausahaan SMK di atas, selanjutnya didiskusikan
            dengan Bapak/Ibu guru sebagai pengelola SMK,  yang terdiri dari:
            Kepala    Sekolah,    Wakasek    bidang    Kurikulum    dan   guru
            kewirausahaan dalam suatu forum FGD (Focus Group Discussion).
            Standar  Kompetensi  dan  Kompetensi  Dasar  yang  telah  disusun
            oleh    Badan    Standar    Nasional   Pendidikan    (BSNP)model
            pembelajaran  yang  akan  di  kembangkan,  yang  secara  garis
            besarnya  terdiri  dari  4  komponen  utama,  yaitu:  (a)  Persiapan
            pendirian  Koperasi;  (b)  Rasio  finansial  dalam  menjalankan
            Koperasi;  (c)  Menjalankan  Koperasi;  dan  (d)  Mengevaluasi  hasil
            usaha Koperasi.
                  Keempat  komponen  utama  tersbut  di  atas  menjadi
            Kompetensi Dasar (KD) yang akan dikembangkan. Masing-masing
            kompetensi  tersebut  dijabarkan  lagi  secara  lebih  rinci  menjadi
            indikator-indikator seperti pada lampiran 1.

             b.  Data Kebutuhan Pembelajaran Kewirausahaan di SMK
                  Data tentang kebutuhan model pembelajaran kewirausahaan
            yang tepat dan efektif untuk diterapkan di SMK, masih dengan nara
            sumber  yang  sama  yaitu:  kepala  sekolah,  wakasek  bidang
            kurikulum, guru kewirausahaan dan siswa. Angket terdiri dari atas
            16 butir  pertanyaan,  yang pada  intinya  mengandung aspek-aspek
            sebagai berikut:
             1) pentingnya  materi  pembelajaran  kewirausahaan  SMK  yang
                 sesuai dengan program studi



                                                                            85
   89   90   91   92   93   94   95   96   97   98   99