Page 15 - Evaluasi Pembelajaran
P. 15

B. Fungsi Evaluasi Pembelajaran
             Sesuai  dengan  definisinya,  maka  evaluasi  pembelajaran
           memiliki beberapa fungsi, yakni:
            1.  Fungsi penilaian

                  Evaluasi  pembelajaran  berfungsi  untuk  menilai
               capaian hasil pembelajaran. Dari hasil evaluasi terhadap
               program  pembelajaran,  kita  dapat  menilai  tercapai
               tidaknya    tujuan   program     pembelajaran     yang
               dilaksanakan. Dengan melakukan evaluasi pembelajaran,
               kita  dapat  menilai  efektivitas  program  pembelajaran
               yang telah dilaksanakan. Efektivitas itu dapat dilihat dari
               besarnya  perubahan  tingkah  laku  peserta  didik
               sebagaimana     telah   ditetapkan    dalam     tujuan
               pembelajaran.

                  Meskipun  demikian,  fungsi  evaluasi  yang  hanya
               berorientasi pada penilaian capaian tujuan pembelajaran,
               telah banyak mendapat kritik. Hal ini didasari pandangan
               bahwa  program  pembelajaran  merupakan  proses  yang
               kompleks  dan  melibatkan  banyak  aspek,  sehingga
               penilaian keberhasilannya tidak semata-mata dilihat dari
               pencapaian tujuan, tetapi juga harus melihat aspek-aspek
               lain  seperti  bagaimana  input,  sumberdaya,  dan  proses
               pembelajaran    tersebut.   Banyak   fihak   kemudian
               menganjurkan model evaluasi pembelajaran yang bebas
               dari tujuan (goal free evaluation). Mansyur dkk (2009:9),
               menyatakan bahwa program pembelajaran tidak semata-
               mata  menghasilkan  capaian  tujuan  belajar,  tetapi  juga
               bisa  memperoleh  hasil  lain  seperti  tumbuhnya
               kepercayaan,      keyakinan      diri,    kemandirian,
               tanggungjawab,  dan  aspek-aspek  psikologis  lainnya.
               Kirkpatrick   (1998),   menyatakan   bahwa    evaluasi
               pembelajaran  yang  baik  haruslah  melibatkan  3
               komponen      yang    dievaluasi,   yakni   komponen
               pengetahuan    yang   dipelajari,   keterampilan   yang
               dihasilkan  dan  dikembangkan,  serta  sikap  yang  perlu
               diubah.

           4
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20