Page 141 - Pengembangan Paradigma Kompetensi Mengajar Guru PKn SD Era Industri 4.0
P. 141
Ibu Linda kurang pengalaman dalam organisasi, pergaulan dalam
masyarakat, dan perkembangan pengetahuan dari luar misalnya
mengembangkan banyak membaca dan suka browsing internet.
Dengan memperkenalkan istilah-istilah dan semboyan dari
kebudayaan daerah setempat dalam setiap KD yang akan diajarkan
dalam perbuatan yang nyata dalam kehidupan sehari-hari. Untuk
Palangka Raya misalnya ”Huma betang” yang berarti kebersamaan.
Rumah besar yang dihuni oleh beberapa keluarga yang dapat hidup
rukun walaupun berbeda sifat tetapi dapat hidup bersama dan saling
membantu, ”Isen Mulang” artinya semangat pantang mundur apabila
berjuang dan menghadapi musuh, dan ”Oh Indang Oh Apang Oh
Pahari tuntang jalahan samandiai sahindai tau mampendeng petak
danum, uluh dayak ngaju” artinya Oh Ibu Oh Bapak Oh Saudara-
Saudara dan Teman-Teman semua...Jangan Cuma berdiri-diri
menjual muka sebelum bisa membangun Tanah Air, orang Dayak
Ngaju.”
Juga di Kalimantan Tengah khususnya adalah mempunyai ciri
khusus yaitu bertutur kata yang sopan dan ramah. Setiap peserta
didik menjadi mengetahui cara melakukan bertutur kata yang sopan
dan ramah dan melakukan aktivitas dengan menggunakan tangan
kanan.
D. Nilai (civic participation/afektif)
Nilai (civic participation/afektif) yang diajarkan guru PKn
dalam membentuk karakter peserta didik di sekolah, berdasarkan
hasil penelitian strategi pembelajaran PKn yang diterapkan oleh guru
PKn lebih banyak menggunakan metode ceramah, mendikte, dan
133