Page 97 - Pengembangan Paradigma Kompetensi Mengajar Guru PKn SD Era Industri 4.0
P. 97
Masalah yang akan dikaji oleh kelas; dan 4. Mengembangkan
Portofolio Kelas (Winataputra, 2009).
Model pembelajaran ini perlu disesuaikan dengan kondisi
lingkungan dan kebutuhan peserta didik bahkan tingkat
perkembangannya. Guru dapat memodifikasi model dengan tidak
mengubah prinsip-prinsip pokok. Dalam pembelajaran PKn yang
berbasis portofolio, kelas dibagi ke dalam empat kelompok. Setiap
kelompok bertanggungjawab untuk membuat satu bagian portofolio
kelas. Adapun tugas kelompok-kelompok tersebut.
1. Kelompok Portofolio Satu: Menjelaskan Masalah
Kelompok portofolio satu ini bertanggungjawab untuk menjelaskan
masalah yang telah dipilih untuk dikaji oleh kelas. Kelompok ini pun
harus menjelaskan mengapa masalah tersebut penting dan mengapa
lembaga pemerintahan tersebut harus menangani masalah tersebut.
2. Kelompok Portofolio Dua: Menilai Kebijakan Alternatif
yang Diusulkan unntuk Memecahkan Masalah
Kelompok ini bertanggungjawab untuk menjelaskan kebijakan saat
ini dan/atau kebijakan alternatif yang dirancang untuk memecahkan
masalah.
3. Kelompok Portofolio Tiga: Membuat Satu Kebijakan
Publik yang akan Didukung oleh Kelas
Kelompok ini bertanggungjawab untuk membuat satu kebijakan
publik tertentu yang disepakati untuk didukung oleh mayoritas kelas
serta melakukan justifikasi terhadap kebijakan tersebut.
4. Kelompok Portofolio Empat: Membuat Suatu Rencana
Tindakan agar Pemerintah Mau Menerima Kebijakan Kelas
89