Page 99 - Pengembangan Paradigma Kompetensi Mengajar Guru PKn SD Era Industri 4.0
P. 99
Winataputra (2009) mengemukakan beberapa langkah yang harus
ditempuh baik oleh siswa maupun oleh peserta didik maupun guru
sebagai berikut.
Tabel 8.Langkah-Langkah Pembelajaran Portofolio
Tahapan Peserta Didik Guru
I Mengidentifikasi Masalah- Mengidentifikasi Masalah-
Masalah Masalah
Kebijakan Publik di Masyarakat Kebijakan Publik di Masyarakat
II Memilih Masalah untuk Kajian Memilih Masalah untuk Kajian
Kelas Kelas
III Mengumpulkan Informasi Mengumpulkan Informasi
tentang tentang
Masalah yang akan dikaji kelas Masalah yang akan dikaji kelas
IV Membuat Portofolio Kelas Membuat Portofolio Kelas
V Menyajikan Portofolio Menyajikan Portofolio
VI Merefleksi pada Pengalaman Merefleksi pada Pengalaman
Belajar Belajar
B. Model Pembelajaran Tematik
Model pembelajaran ini mencoba belajar melalui tema-tema
yang dikembangkan sesuai dengan kurikulum. Tema merupakan
wahana untuk mengidentifikasi integrasi berbagai dasar materi
kepada peserta didik selengkapnya. Tematik diberikan dengan
maksud menyatukan konten kurikulum dalam unit-unit atau satuan-
satuan yang utuh dan membuat pembelajaran lebih terpadu,
bermakna, dan mudah dipaham oleh peserta didik (Rusman, 2014).
Tema diambil dari berbagai pengalaman belajar peserta didik.
Pembelajaran tematik merupakan salah satu model dalam
pembelajaran terpadu (integrated instruction) yang merupakan suatu
sistem pembelajaran yang memungkinkan peserta didik, baik secara
91